Rabu, 03 Juni 2009

Gearboks

Mengapa Girboks Manual Jauh Lebih Baik Daripada yang Otomatis?

1. Efisiensi: Umumnya, girboks otomatis menyedot bahan bakar hingga 15% lebih banyak dibanding manual dan jika Anda tinggal di Jakarta, jumlah ini bahkan bisa mencapai hingga 20%. Injektor tetap menyalurkan bahan bakar ke mesin meskipun kendaraan dalam keadaan berhenti di jalanan macet. Kalau Anda perhatikan, ketika Anda mengganti posisi transmisi ke D, secara otomatis mobil melaju, meski kaki Anda tidak menekan pedal gas. Coba ganti ke N, maka transmisi netral, hal ini untuk menghindari gesekan ke girboks yang bisa menyebabkan aus bahkan kerusakan ke transmisi dan kopling.




2. Kontrol: Yang istimewa tentang manual adalah Anda bisa memilih tingkat kecepatan yang diinginkan. Karena Anda bisa mengontrolnya secara langsung hal ini memberikan keuntungan besar saat belok, melaju dan juga ketika Anda ingin memperlambat kendaaran dengan sangat cepat. Hal ini juga akan mengurangi aus dan kerusakan pada injakan rem karena downshifting.

3. Kecepatan: Ketika memodifikasi mesin, transmisi manual memiliki keuntungan lebih. Hal ini karena transmisi manual bisa mendistribusikan kecepatan hingga level rpm tertinggi untuk mendapatkan kecepatan terbaik. Aftermarket ECU pada transmisi manual juga akan memiliki tenaga kuda 20% lebih tinggi dibanding yang otomatis dengan menyetel perbandingan setiap kecepatan dan menempatkan kecepatan pada jumlah rpm yang digunakan.

4. Perasaan: Lebih murah, lebih efisien, lebih cepat dan bisa dikontrol. Mengendarai mobil manual akan memberikan keuntungan yang lebih baik, ketika Anda berada pada gigi 1 dan kopling dibawah dan menekan gas ke tingkat rpm yang tinggi dibanding menekan kopling selagi kaki Anda menekan pedal gas dengan cepat. Tidak ada kecepatan yang lebih baik dbanding saat Anda bisa merasakan roda-roda di bawah Anda berputar dan membakar karet. Juga, ketika memacu mesin diantara gigi-gigi, Anda bisa menikmati bunyi racing dari knalpot Anda saat meningkatkan rpm.

5. Biaya: Anda harus bisa menerima, otomatis lebih mahal dibanding manual. Ini disebabkan karena chip computer yang terpisah dan perangkat otomatis yang mengelilingi girboks. Hal ini seperti membayar biaya 10% lebih mahal untuk satu robot yang bertugas untuk mengganti pengatur kecepatan untuk Anda, namun Anda masih tetap harus mengganti posisi pengatur kecepatan ketika Anda parkir atau mundur! Girboks otomatis menyita banyak perhatian, dan akan lebih mahal lagi kalau Anda merusaknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar